Membuat Layout Majalah Menggunakan Indesign CS5 Bagian 7

Membuat Halaman Master:

Halaman master merupakan induk dari halaman-halaman keseluruhan indesign, jadi ketika kita meletakan suatu obyek di halaman master, akan secara otomatis objek tersebut muncul diseluruh halaman yang kita buat.

Karenanya objek-objek yang akan diletakan di halaman master ini, haruslah objek yang sifatnya baku, seperti penomoran halaman, pembentukan garis batas, maupun style untuk rubrikasi. namun tentunya objek harus berada di garis tepi, agar nantinya tidak menyusahkan kita saat mulai menyusun tata letak pada halaman kerja indesign.

Sekarang masuk ke halaman master dengan mengklik ikon anak panah di pojok kiri bawah.

Lihat gambar berikut.

Halaman Master


Setelah itu gunakan ikon T  yang terletak pada Toolbox, klik, pada area halaman, tahan, sambil tarik membentuk bidang segi panjang. Lalu, pada Menu Bar, pilih :

Type > Insert Special Caracter > Markers > Curent Page Number



Jika berhasil akan muncul huruf A  ya.. pada halaman master nomor halaman, tidak muncul sesaui dengan nomor yang sebenarnya, dan baru akan membentuk  penomoran secara otomatis jika kita kembali kepada halaman kerja Indesign.

Huruf " A" pada halaman master akan menjadi nomor yang tersusun secara otomatis pada halaman kerja indesign

lakukan langkah-langkah seperti yang tersebut tadi, pada halaman disisi kanan.

Agar tidak membosankan dan terlihat monoton, kita bisa mengedit penomoran halaman tersebut, dengan mengatur jenis dan ukuran font,  dan menambahkan beberapa atribut. 

Gunakan Font Newsgoth BT seperti pada pembuatan Master Lead dan tambahkan beberapa atribut lagi di samping nomor halaman , misalnya nama majalah, dan edisi

Penempatan  penomoran halaman , tidak harus di bawah, anda dapat memasangnya di samping kanan dengan posisi vertikal, atau di sudut pojok atas, namun kebanyakan dari style majalah, nomor halaman akan terletak di pojok kiri bawah seperti ini. 

Nah kita sudah selesai membuat master halaman, selanjutnya kita kembali ke jalaman kerja indesign dan kita lihat hasilnya, 

Oada Area kerja indesign, huruf "A" tadi akan berubah otomatis menjadi nomor halaman,  mengikuti berapa banyak halaman yang kita buat.
Teknis pembuatan kerangka majalah/ atau master amajalah  sudah selesai, itu artinya kita akan masuk kepada perancangan tata letak. 

Bersambung ke Bagian 8 Mengatur Format Gambar


Previous Post Next Post